Pada hari Ahad 16 Februari 2025, TPQ Miftahul Huda Desa Maguan mengadakan acara Khataman dan Imtihan Santri yang ke 17.
Jumlah Santri yang melaksanakan Imtihan berjumlah 50 anak yang berasal dari Desa Maguan sendiri maupun dari luar Desa. Acara tersebut dihadiri dari berbagai kalangan seperti Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pemerintahan, Wali Santri dan masyarakat sekitar.
Acara yang dimulai pada pukul 06:30 Wib sampai pukul 13:15 Wib berjalan dengan lancar dan sukses.
Semoga para Santri yang telah khatam bisa menjadi sebaik-baik manusia, yaitu orang yang belajar Al Qur'an maupun mengajarkanya. Aamiin.
“Sebaik-baik kalian adalah yang mempelajari al-Qur'an dan mengajarkannya.” (HR. Tirmidzi)